Memperingati HUT RI ke-74 Warga Di Lampura Memiliki Berbagai Kreasi Yang Kreatif.

TIRASPOST.COM, LAMPUNG UTARA –Berbagai macam cara masyarakat Menyongsong hari kemerdekaan Negara Kesatuan Republik Indonesia ke-74 tahun 2019.

Di Kelurahan Tanjung Senang, Kebun Empat, Masyarakat mulai dari anak-anak hingga orang dewasa bergotong royong merias kampungnya mulai dari membuat Gapura, kreasi Tank baja, Hilikopter, Taman, Hingga merias posko karang taruna.
” Kami Warga, khususnya pemuda pemudi karang taruna kebun empat, RT 02, LK 01 merias kampung untuk menyambut hari ulang tahun Republik Indonesia, dan nantinya hasil kreatifitas ini kami ikutkan perlombaan yang diselenggarakan oleh Dinas Pemberdayaan Masyarakat Daerah, ” Ujar Sigit Farel sebagai ketua karang taruna didampingi Roberto Jevyanto, selaku Ketua Panitia.

Sigit Farel menambahkan, bahwasanya ini sebagai bentuk cinta tanah air sebagai warga negara Indonesia.
“Negara Indonesia sudah merdeka sejak 74 tahun lalu, untuk mengenang jasa para pahlawan kami akan memeriahkan HUT RI tahun ini, tidak hanya hiasan dan kreativitas, kami juga akan menyelenggarakan berbagai perlombaan pada tanggal 17, dan 18 Agustus adalah puncak perlombaan yaitu Panjat pinang.
Kami panitia berharap kegiatan ini berlangsung sukses dan meriah,” Ucapnya pada Wartawan, Selasa,13/08.

Diketahui, Seluruh sumber dana pada kegiatan tersebut berasal dari swadaya masyarakat setempat. dan puncak acara akan diisi dengan hiburan masyarakat kuda lumping, dan orgen tunggal.

Pos terkait