TIRASPOST.COM, LAMPUNG TENGAH – Bupati Lampung Tengah Loekmandjoyo Soemarto memastikan Lampung Tengah siap untuk upaya – upaya pencegahan penyebaran virus covid 19 di Lampung Tengah .
Persedian obat-obatan dan desinfektan milik Dinas Kesehatan Pemkab Lampung Tengah cukup untuk mengatisipasi penyebaran Covid 19.
“Pemerintah daerah akan berupaya untuk pencegahan penyebaran virus covid 19 salah satu nya dengan memastikan cukup tersedianya obat obatan dan disinfektan” Ungkap Loekman.
Untuk memastikan hal tersebut Bupati Loekman bersama Plt Sekdakab Ir Zulkifli, Kadis Kesehatan Dr Otniel Sriwidiatmoko memeriksa kesiapan pengadaan obat-obatan dan desinfektan di gudang Dinas Kesehatan Lampung Tengah, Selasa 24 Maret 2020.
Bupati Gotong Royong ini langsung mengecek satu persatu kesiapan baik obat obatan,desinfektan maupun alat2 kesehatan lain nya.
Kepala Dinas Kesehatan Pemkab Lampung Tengah Dr Otniel Sriwidiatmoko mengatakan, desinfektan dan alat perlengkapan lain akan didistribusikan melalui puskesmas.
“Kemudian dilakukan penyemprotan desinfektan difasilitas umum guna mencegah penyebaran wabah covid 19” Tarang Otniel.
Bupati Loekman tidak menampik, saat ini ada kendala pengedaaan peralatan medis, obat obatan dan desinfektan akan menemui kendala karena persedian di pasar semakin menipis dan harga yang melonjak.
Namun Pemkab Lampung Tengah akan terus mencari solusi agar ketersediaan obat , peralatan medis dan desinfektan tercukupi untuk mengantisipasi penyebaran virus covid 19.
“Masyarakat diharapkan tetap tenang dan tetap jaga kesehatan, untuk persedian obat dan desinfektan saat ini cukup dan Pemda Lampung Tengah akan selalu mengupayakan agar stok obat dan desinfektan di Lampung Tengah tetap aman,” Pungkas Bupati Loekman. (Rls)